GuidePedia

0

Wisbenbae.blogspot.com, Jakarta Hakim Konstitusi Patrialis Akbar (PAK) akhirnya selesai diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), pada Jumat (27/1/2017) pada pukul 00.40 WIB.

Menggunakan jaket oranye, Patrialis bersuara lantang kepada awak media yang sudah menunggu sejak sore. Dia mengatakan dirinya telah dizalimi.

"Saya hari ini dizalimi karena saya tidak pernah nerima uang satu rupiah pun dari Pak Basuki (BHR), demi Allah. Saya betul dizalimi," ujar Patrialis, lantang kepada awal media di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan.

Patrialis pun menantang BHR untuk menanyakan uang ratusan ribu dolar yang disangkakan sebagai suap oleh KPK. "Nanti kalian bisa tanya sama Basuki, bicara uang saja tidak pernah," dia menegaskan.

Sebelum masuk ke dalam mobil tahanan, Patrialis yang mengenakan rompi oranye tahanan KPK itu mengatakan, kasus ini adalah ujian berat dalam hidupnya lantaran menyandang status tersangka.

"Sekarang saya dijadikan tersangka, bagi saya ini adalah ujian yang sangat berat," Patrialis Akbar menandaskan.


Post a Comment Blogger

Beli yuk ?

 
Top